Selamat Datang, dalam Keluarga Komunitas Mahasiswa Wonosobo Universitas Diponegoro

Babak Baru Kepengurusan KMW Undip

Senin (25/3) KMW Undip sepakat untuk melakukan re-organisasi guna meremajakan kepengurusan dalam komunitas. Suatu agenda wajib untuk tetap bisa menampilkan kembali wajah baru dalam kepengurusan KMW Undip serta menyegarkan acara dan kegiatan yang akan dibuat oleh pengurus. Semua ini dimaksudkan untuk merekatkan kekeluargaan antar mahasiswa Wonosobo yang belajar di Universitas Diponegoro.
Bertempat di Andeng-andeng yang didaulat sementara ini untuk mengadakan rapat, re-or dijadwalkan dimulai pada pukul 19.00 WIB. Sekitar 30 anak hadir dalam re-or kali ini guna memberikan kotribusi terhadap kepengurusan yang baru.
Dipimpin oleh ketua KMW Undip yang lalu, Fajar Budi R, dimulai dengan pemilihan kandidat yang menghasilkan empat nama calon pemimpin yang baru KMW Undip. Pi'i, Tiyo, Delta, dan Tatag mendapat kepercayaan untuk menjadi salah satu yang memimpin. Dari perolehan suara yang didapat:
Pi'i (4), Tyo(6), Delta(5), dan Tatag(4), dengan begitu maka ketua KMW Undip th 2013/2014 diamanatkan kepada Prasetyo Cahyadi (Tiyo) dari jurusan teknik elektro PLN Universitas Diponegoro.
Ketua telah terpilih, dilanjutkan pemilihan pengurus yang lain:

Ketua : Prasetyo Cahyadi (tiyo)
Wakil : Arief Delta Riswanto (delta)
Sekertaris 1: Risma Anggraeni Y (anggi)
Sekertaris 2: Nawang Saraswati (nawang)
Bendahara 1: Rizkia Kurniawati (kiki)
Bendahara 2 : Reni Rahmawati (reni)
Humas:
1. Dewi Sarah (dewik)
2. Beta Estri A (beta)
3. Panggih Laksito A. (panggih) 
4. Tatag Taufani (tatag)

Kepengurusan telah disepakati dan acara selanjutnya membahas proker untuk jangka pendek, salah satu diantaranya akan diadakannya makrab KMW Undip. Acara ini bertujuan untuk merekatkan kekeluargaan di komunitas, kembali mengajak teman-teman yang lain untuk bisa bergabung, guyup dengan anggota yang lain, dan lebih menambah pertemanan diantara anggota KMW.

Yang MUDA yang Berkarya, yang TUA masih Berguna
Semangat membangun KMW Undip yang lebih maju!

Nyong karo Deke ra bisa URIP dewe

Tidak ada komentar:

Posting Komentar